Ikuti Kelas Tadabbur Al-Quran di Rumah Maiyah Al-Manhal Malang dan Dekatkan Diri dengan Kitab Suci

- 5 Juni 2024, 13:04 WIB
Kelas Tadabbur Al-Quran
Kelas Tadabbur Al-Quran /MalangTerkini.com/

MalangTerkini.com - Apakah Anda merasa semakin sibuk dengan kehidupan sehari-hari hingga lupa untuk "stalking" Allah lewat Al-Quran? Jangan khawatir, kini saatnya Anda mendekatkan diri kembali dengan Al-Quran melalui metode tadabbur yang mendalam dan aplikatif. Rumah Maiyah Al-Manhal mengundang Anda untuk bergabung dalam Kelas Tadabbur Al-Quran, sebuah kelas seminar yang akan membantu Anda lebih akrab dan dekat dengan kitab suci.

Kelas Tadabbur Al-Quran ini akan berlangsung selama dua hari, yaitu pada tanggal 28-29 Juni 2024, bertempat di Rumah Maiyah Al-Manhal, Perumahan Landungsari Asri Blok D No.72, Dusun Rambaan, Landungsari, Kec. Dau, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Acara ini dirancang khusus untuk orang-orang yang ingin memperdalam pemahaman tentang Al-Quran, khususnya bagi mereka yang sudah bergaul dengan Al-Quran namun ingin terus belajar lebih dalam. Peserta bakal dibimbing untuk menemukan keindahan dan makna yang dalam di setiap ayat atau bahkan kata dalam Al Quran.

Dalam kelas ini, peserta akan mendapatkan asupan ilmu dari orang-orang yang kompeten di bidangnya. Pertama, Prof. Drs. Muhaiban, Dosen Pasacasarjana Pendidikan Bahasa Arab UIN Malang, akan menjadi salah satu pemateri yang akan berbagi pengetahuannya. Kedua, Prof. Dr. H. Wildana Wargadinata, Lc., M.Ag, yang saat ini menjabat sebagai Kepala Program Studi Bahasa dan Sastra Arab Pascasarjana UIN Malang, juga akan memberikan wawasan mendalam tentang Al-Quran.

Selain itu, kelas ini juga akan mendapatkan banyak insight dari Dr. Saiful Amien, S.Ag., M.Pd, yang saat ini menjabat sebagai Wakil Dekan 2 Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Malang (UMM).

Pemateri keempat adalah Ustadz Saifullah, Dosen IAIBAFA Tambakberas Jombang, akan menambah kedalaman diskusi. Pemateri terakhir adalah Gus Maula Al Ghozali, Penulis Muda di Radius Super Media & Pengkaji Bahasa Arab Al-Qur'an Al-Manhal, juga akan memberikan perspektifnya yang unik dan mendalam.

Materi yang akan diajarkan mencakup beberapa topik penting. Pertama, peserta akan diajak untuk memahami apa itu tadabbur, baik secara bahasa maupun aplikasi praktisnya. Sebelum memulai, setiap peserta diharapkan memahami makna tadabbur sehingga mereka memiliki pemahaman akan fungsi dan posisi dari tadabbur itu sendiri. Kedua, ’Ulumul Qur’an akan dibahas sebagai materi dasar. Materi ini diberikan karena setiap peserta tadabbur belum tentu memiliki tingkat pemahaman yang sama sebelum mengadopsi metode pentadabburan dari setiap pemateri nantinya. Terakhir, materi pengaplikasian tadabbur yang diberikan oleh setiap pemateri akan membantu peserta untuk mampu mentadabburi secara mandiri dengan metode yang sesuai preferensi yang telah dipelajari.

Dengan biaya pendaftaran sebesar Rp35.000, Anda akan mendapatkan kesempatan berharga untuk lebih memahami dan menghayati makna-makna dalam Al-Quran. Kelas ini tidak hanya akan menghilangkan rasa takut untuk belajar Al-Quran, tetapi juga membekali Anda dengan metode dan pendekatan yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Rumah Maiyah Al-Manhal berharap acara ini dapat menjadi momen bagi peserta untuk lebih dekat dengan Allah dan kitab suci-Nya, terutama bagi mereka yang selama ini sibuk dengan urusan duniawi.

Pendaftaran dapat dilakukan dengan menghubungi 081233815310. Pendaftaran bakal itutup pada 21 Juni 2024 atau saat kuota telah terpenuhi.

Halaman:

Editor: Lazuardi Ansori


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah