Sandra Dewi Tutup Kolom Komentar, Akun IG Dewi Sandra Digeruduk Netizen: Yang Salah Komentar Apa Tidak Malu Ya

- 30 Maret 2024, 07:05 WIB
Dampak dari Sandra Dewi menutup kolom komentar, akun Instagram Dewi Sandra digeruduk netizen yang salah orang.
Dampak dari Sandra Dewi menutup kolom komentar, akun Instagram Dewi Sandra digeruduk netizen yang salah orang. /Instagram @dewisandra/

MalangTerkini.com – Setelah kasus yang menimpa suami Sandra Dewi, Harvey Moeis, ia mematikan kolom komentar di akun Instagram (IG) pribadinya. Namun ternyata berdampak pada aktris Dewi Sandra, banyak netizen mengira yang bermasalah adalah suami sang diva yang kini sedang khusyuk berhijrah.

Tampaknya banyak netizen yang tidak paham antara kedua selebriti ini, sehingga saat dilihat kolom komentar yang ada pada ibu dua anak ini dimatikan segera menggeruduk akun Instagram istri dari Agus Rahman.

Sejak kasus ini mencuat dan Harvey Moeis ditetapkan menjadi tersangka terlibat dalam kasus korupsi tambang, kolom komentar akun Instagram milik Dewi Sandra pun kebanjiran gerudukan netizen yang salah orang.

Baca Juga: Harvey Moeis Anak Siapa? Profil Suami Sandra Dewi, Sosok Tajir Melintir Sejak Lahir

Dewi Sandra Angkat Bicara

Hingga akhirnya sang penyanyi kondang ini pun angkat bicara dalam akun Instagramnya @dewisandra dengan mengunggah caption mengingatkan para netizen yang menghujat lebih baik minta ampun senyampang masih bulan Ramadhan.

“Hmmmmm…. Bingung mau bilang apa kecuali… ini bulan Ramadhan. Waktunya taubat, minta ampun, evaluasi dan introspeksi diri. Meskipun mendadak salah alamat, tapi bukan berarti saya lebih baik atau suci karena yang ketik ini banyak sekali salah yang Allah tutupi.” Tulis sang penyanyi.

Ia mengingatkan bahwa semua manusia pasti akan mendapatkan ujian karena itu sudah janji Allah termasuk yang mengirimkan komentar hujatan pun tak luput dari ujian. Hal yang penting adalah memohon ampun kepada Allah yang maha pengampun.

Ia juga mengingatkan agar netizen tidak cepat menghakimi seseorang jika masih ingat bahwa dulu juga mempunyai dosa masa lalu. Jadi tidak perlu ikut-ikutan menggembar gemborkan ujian yang tengah dihadapi orang lain, namun akan lebih baik jika digunakan untuk memperbaiki diri sendiri.

Meskipun sudah diberi caption sepanjang itu, namun masih tetap saja banyak netizen yang nyasar menghujat Sandra Dewi di akun Instagram Dewi Sandra.

Halaman:

Editor: Ratna Dwi Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah