Parkir Gratis HUT Kota Malang Ke 110 Ada 7 Titik Dibebaskan oleh Pemkot Selama 1 Hari Penuh, Cek Tempatnya

- 27 Maret 2024, 14:10 WIB
Parkir gratis menyambut HUT Kota Malang ke 110, ada 7 titik dibebaskan biaya parkir oleh Pemkot selama 1 hari penuh.
Parkir gratis menyambut HUT Kota Malang ke 110, ada 7 titik dibebaskan biaya parkir oleh Pemkot selama 1 hari penuh. /Instagram/@dishubkotamalang/

MalangTerkini.com – Parkir gratis diberlakukan Dishub dalam menyambut HUT Kota Malang ke-110 di beberapa titik yang telah ditetapkan sebelumnya.

Parkir gratis ini akan diberlakukan pada HUT Kota Malang Ke-110, tepatnya pada 1 April 2024 mendatang dengan memberikan pelayanan parkir seperti biasa namun tidak dipungut biaya apapun.

Parkir gratis hanya berlaku satu hari saja, tanggal 1 April 2024 saja sehingga masyarakat diharapkan bisa memanfaatkan momen ini sebaik-baiknya.

Baca Juga: Proses Lelang Parkir di RSUD Saiful Anwar Malang Dilaporkan ke Ombudsman RI, Dituding Ada Kecurangan

Parkir Gratis pada 7 Titik di Kota Malang

Menurut Wahyu Hidayat, PJ Walikota Malang saat menjelaskan pada media pada 26 Maret 2024, menjelaskan bahwa pelayanan parkir gratis ini dilakukan selama 1 hari.

"Satu hari saja. Tanggal 1 April 2024 parkir di Kota Malang gratis. Jadi tidak ada penarikan," Ucap Wahyu Hidayat.

Ia berharap kegiatan pada saat hari ulang tahun kota ini bisa melibatkan dan dapat dimanfaatkan oleh banyak orang, semua orang bisa merasakan meriahnya HUT ke-110.

Mengenai 7 lokasi yang digratiskan oleh Pemkot adalah yang berada di bawah naungan Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang, ada 7 lokasi parkir milik pemkot yang akan dibebaskan dari biaya parkir.

Tempat parkir tersebut dijelaskan oleh Widjaja Saleh Putra, Kepala Dishub Kota bahwa ketujuh titik yang dimaksud adalah lokasi e-parking milik oleh Pemkot, antara lain:

Halaman:

Editor: Ratna Dwi Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x