Profil Sule, Biodata Komedian yang Nyatakan Siap Menikah dengan Sang Kekasih Santyka Fauziah

- 31 Mei 2024, 23:41 WIB
Profil dan biodata Sule, komedian yang kini tengah dekat dengan Santyka Fauziah.
Profil dan biodata Sule, komedian yang kini tengah dekat dengan Santyka Fauziah. /Instagram/@ferdinan_sule/

Pria 47 tahun ini pernah menjalani studi menengah atas di Sekolah Menengah Karawitan Indonesia (SMKI) atau SMK Negeri 10 Bandung. Kemudian setelah lulus, dirinya melanjutkan studi di Sekolah Tinggi Seni Indonesia (STSI) Bandung atau Institut Seni Budaya Indonesia Bandung.

Karir entertainmentnya dimulai dengan memutuskan pergi ke Jakarta. Ia kemudian mencoba mengikuti audisi API (Audisi Pelawak Indonesia) bersama dengan Oni Suwarman dan Obin Wahyudin.

Selain itu, Sule juga pernah mengikuti ajang Superstar Show yang kemudian dirinya keluar sebagai pemenangnya. Sejak saat ini, namanya pun semakin banyak dikenal.

Semenjak saat itu, ia banyak dipercaya mengisi acara televisi mulai menjadi bintang tamu acara lawak, talk show, dan beberapa acara lainnya. Namanya semakin melejit saat menjadi pengisi acara di Opera Van Java Trans TV.

Ia juga semakin dikenal ketika menjadi salah satu host dalam acara Ini Talkshow yang tayang di NET TV. Hingga kini, dirinya banyak mengisi di berbagai acara televisi.

Beberapa acara televisi tersebut antara lain OKB, Big SHow, Comedy Night Live, Pt Bule, Canda Of The Day, Dinasti Tambun, Canda Empire, Arisan, hingga Cari Berkah.

Selain dikenal sebagai seorang komedian, Sule juga terjun ke dunia musik dan bernyanyi. Banyak lagu yang sudah dirilis olehnya sejak tahun 2009. Lagu pertama yang dirilisnya adalah Sinyal Cinta.

Salah satu lagu yang dirilisnya yang menjadi viral adalah Susis. Lagu ini dirilis pada 2010 dan menjadi soundtrack Awas Ada Sule. Ia sempat merilis beberapa lagu lain hingga tahun 2023.

Tak hanya merilis lagu dan mengisi acara televisi, sosok ayah Rizky Febian ini juga sempat aktif di dunia akting dengan membintangi sinetron, film dan FTV.

Debut aktingnya dimulai dengan menjadi pemeran dalam sinetron Mansoor La Gokilun/Ingat Ingat Lupa (2008). Selain itu ia juga pernah berperan dalam sinetron Aladin (2012), Awas Ada Sule (2009), Oesman 77 (2013), hingga 4 Sehat 5 Sule (2020). 

Halaman:

Editor: Amalia Citra Novianantya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah