Awas Macet! Liburan ke Kota Batu Rawan Tersendat, Cek Rute Karnaval Budaya Nusantara

- 28 Juni 2024, 19:04 WIB
Liburan ke Kota Batu hari minggu pagi rawan macet, akan ada karnaval Budaya Nusantara.
Liburan ke Kota Batu hari minggu pagi rawan macet, akan ada karnaval Budaya Nusantara. /Instagram @info_malang/

MalangTerkini.com – Bagi yang akan liburan ke kota Batu awas rawan macet, sebab ada Karnaval Budaya Nusantara yang digelar pada hari Minggu bertepatan dengan hari libur.

Karnaval Budaya Nusantara rencananya akan diselenggarakan pada hari minggu pagi, 30 Juni 2024 mulai pukul 10 pagi. Kali ini yang punya hajat adalah desa Beji. Karnaval ini merupakan agenda tahunan yang digelar desa tersebut.

Dalam Karnaval Budaya Nusantara akan menghadirkan aneka ragam budaya yang menjadi cerminan nusantara dan desa Beji. Kegiatan ini menjadi puncak acara dari serangkaian selamatan desa Beji yang digelar tahun 2024 ini.

Baca Juga: Jadwal Karnaval Pesona Gondanglegi X di Kabupaten Malang Hari Ini: Mulai Rute hingga Lokasi Area Musik

Karnaval Budaya Nusantara di Kota Batu

Seperti yang ada dalam unggahan akun Instagram @Info_malang, karnaval ini termasuk dalam salah satu kegiatan selamatan desa di tahun 2024 yang akan disiarkan secara langsung melalui saluran YouTube Channel Beji Berkreasi TV Desa.

Ada banyak festival yang telah dibuat oleh desa Beji yang pernah mengadakan Festival beji Kampung Tempe sempat viral saat diadakan di Lapangan Gelora Sakti. Beji sendiri merupakan salah satu desa yang ada di Kecamatan Junrejo masuk wilayah Kota batu.

Desa ini terkenal sebagai kampung penghasil tempe, sebab sebagian besar warganya memiliki mata pencaharian sebagai pengusaha tempe. Kali ini di tahun 2024 akan menggelar agenda tahunannya pada hari Minggu, saat musim libur sekolah dan hari libur pula.

Ada beberapa jalur yang ditutup karena rute panjang yang dilewati oleh karnaval ini. Terutama di jalur lalu lintas Jalan Ir Soekarno desa Beji terlihat akan banyak penumpukan penonton dan pengguna jalan di tempat itu. Sehingga diharapkan untuk mencari jalur alternatif agar tidak terjebak kemacetan.

Disarankan bagi yang ingin ke arah Pujon dapat melalui desa Dau sebagai jalur alternatif agar tidak terjebak di wilayah desa Beji. Bagi yang ingin liburan ke daerah Jatim Park maka harus banyak bersabar dan mencari jalan alternatif lainnya agar tidak terjebak kemacetan.

Halaman:

Editor: Ratna Dwi Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah