Jadwal Karnaval Pesona Gondanglegi X di Kabupaten Malang Hari Ini: Mulai Rute hingga Lokasi Area Musik

- 11 November 2023, 06:03 WIB
Ilustrasi. Karnaval Pesona Gondanglegi X di Kabupaten Malang hari ini, 11 November 2023
Ilustrasi. Karnaval Pesona Gondanglegi X di Kabupaten Malang hari ini, 11 November 2023 /Instagram/pesonagondanglegi_official/

MalangTerkini.com – Karnaval Pesona Gondanglegi X Kabupaten Malang ini digelar pada 11 November 2023, menjadi ajang tahunan yang selalu dinantikan terutama oleh warga Gondanglegi.

Karnaval Pesona Gondanglegi X ini sudah masuk tahun ke-10 digelar dalam bentuk karnaval dengan menampilkan berbagai macam kostum karakter yang menjadi salah satu pesta besar warga Malang.

Karnaval Pesona Gondanglegi X ini rencananya akan digelar sejak pagi hingga malam hari mulai pukul 09.00 WIB sampai dengan tengah malam, dibagi menjadi dua sesi pagi dan sore.

Jadwal Karnaval Pesona Gondanglegi X Kabupaten Malang

Dikutip dari akun Instagram @pesonagondanglegi_official, even bergengsi tahunan dari Kabupaten Malang ini digelar selama satu hari penuh yang didukung dari berbagai kalangan.

Lokasi yang menjadi start karnaval kostum berkarakter terbaik ini berada di depan Perumahan Istana Kanjuruhan. Selanjutnya arak-arakan karnaval dengan berbagai kostum berkarakter yang megah dan mewah ini akan berjalan sepanjang sekitar 3,7 Km di Jalan Tunojoyo Gondanglegi.

Untuk sesi pagi hari dimulai pukul 09.00 WIB sementara sore hari diawali pukul 17.00 WIB. Pos pertama, area Sayap Mas yang berjarak 2,3 Km terletak di Sukosari Gondanglegi sekitar pukul 11.00 WIB atau di sesi kedua pukul 20.30 WIB.

Ada Music Stage berjarak 1,2 Km di depan POM Bensin Sukosari yang digelar di sesi pertama sejak pukul 09.00 WIB dan sesi kedua 18.00 WIB.

Dalam Music Stage diisi oleh berbagai musisi dari berbagai band seperti Corner Acoustic, Saphir Band, Exile Band dan sebagainya.

Area finish berada di Balai Desa Gondanglegi Kulon yang diperkirakan pada sesi pertama pukul 11.30 WIB atau 23.45 WIB di sesi kedua.

Halaman:

Editor: Ratna Dwi Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah