Kronologi Sebuah Mobil Diduga Terbakar di Malang, Sempat Bikin Jalan Macet

- 26 Oktober 2023, 20:38 WIB
Kronologi dugaan sebuah mobil terbakar di Malang
Kronologi dugaan sebuah mobil terbakar di Malang /instagram.com/info_malang/

 

MalangTerkini.com – Sebuah mobil di pinggir jalan kawasan Jalan Klayatan gang III diduga terbakar pada Rabu, 25 Oktober 2023 saat malam hari. Hal ini diduga dari percikan mobil yang menyambar selang mobil.

Dari kejadian ini diduga tidak ada korban jiwa namun, belum diketahui kerugian material yang diterima oleh korban, kejadian ini dibagikan oleh salah satu akun Instagram bernama @info_malang.

Dari unggahan tersebut diketahui kronologi kejadian dari kebakaran mobil tersebut. Diduga kejadian terjadi sekitar pukul 18.00 WIB meskipun sempat membuat lalu lintas padat jalanan berjalan lancar.

Kronologi Kejadian

Hal ini diduga sebuah mobil tersebut baru saja diservis namun mengalami mogok ditengah jalan. Saat kap mobil dibuka diduga api memercik hingga akhirnya menyambar selang bensin dan meledak.

“Menurut info awal, pemilik mobil menyebut kendaraannya baru saja diservis. Namun kemudian mogok dan ketika kap mobil dibuka, api sudah memercik kemudian menyambar selang bensin dan meledak,” dikutip dari akun Instagram @info_malang oleh MalangTerkini.com pada Kamis, 26 Oktober 2023.

Akibat dari kejadian ini lalu lintas di sekitar jalan tersebut sempat macet namun, setelah dipadamkan jalanan kembali lancar.

Dari unggahan video dalam instagram tersebut terlihat gumpalan asap berwarna hitam dan api yang membara dari mobil tersebut. Warga dan masyarakat setempat pun akhirnya memadamkan api menggunakan sebuah selang.

Untungnya api segera bisa dipadamkan dan tidak merembet kemana-mana.Dalam video beberapa detik tersebut terlihat mobil tersebut dilalap si jago merah.setelah meledak. Kemudian beberapa orang menggunakan selang air memadamkan api tersebut.

Halaman:

Editor: Rima Puspitasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah