Penumpang KA Tawangalun Malang Banyuwangi Keluhan Susah Dapat Tiket, Netizen: KAI Nggak Ingin Nambah Gerbong?

- 24 Juni 2024, 20:13 WIB
Ilustrasi. Penumpang KA Tawangalun Malang Banyuwangi mengeluhkan selalu harus war tiket.
Ilustrasi. Penumpang KA Tawangalun Malang Banyuwangi mengeluhkan selalu harus war tiket. /Pexels.com/ Achilles Kastanas/

“Sudah ngerasain selama 10 tahun sampe rela baru dari Bangil naiknya. Motoran Malang-Bangil dulu baru naik kereta,” tulis @sheila.pradipta.

KA Tawangalun Rute Malang Banyuwangi

Kereta Api Tawang Alun merupakan salah satu dari transportasi massal untuk masyarakat yang ingin bepergian dari Malang ke Banyuwangi atau sebaliknya. Layanan kelas kereta api ini adalah Ekonomi AC yang dibanderol dengan harga Rp62.000.

Harga ini sudah mendapatkan pelayanan KA ekonomi dengan fasilitas TV LCD, toilet, colokan listrik, AC dan bagasi. Sementara tempat duduknya masih diatur permanen berhadapan, mendapatkan pelayanan makanan di kereta makan.

Setiap hari kereta tersebut mengadakan perjalanan satu kali saja pulang pergi dengan jarak tempuh sekitar 309 kilometer dengan kecepatan rata-rata 40-80 km dan membutuhkan waktu 7,5 jam lamanya.

Jadwal keberangkatan jika dari Stasiun Kotalama pukul 15.50 WIB atau dari stasiun Kota Baru pukul 15.55 WIB dan akan tiba di Stasiun banyuwangi mendekati tengah malam di hari yang sama.

Jika perjalanan dari Banyuwangi ke Malang maka harus berangkat pagi hari pukul 05.00 WIB maka akan tiba di kota Malang pada siang hari. Dalam perjalanannya kereta ini akan singgah ke 18 stasiun termasuk singgah di kota Jember.

Itulah penumpang KA Tawangalun Malang Banyuwangi yang banyak mengeluhkan selalu harus war tiket.***

Halaman:

Editor: Ratna Dwi Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah