Rumah di Desa Mendalanwangi, Kabupaten Malang Tersapu Angin, Kerugian Capai Belasan Juta

- 14 Maret 2024, 08:31 WIB
Ilustrasi: Pohon Tumbang Akibat Angin Kencang
Ilustrasi: Pohon Tumbang Akibat Angin Kencang /Instagram @infomalangraya_/

MalangTerkini.com - Kejadian tragis melanda Desa Mendalanwangi, Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang, pada hari Rabu (13/3/2024), saat sebuah rumah menjadi korban angin kencang yang menerpa Malang Raya dalam beberapa hari terakhir.

Sebagiaman dikutip dari laman RRI, kejadian tersebut diperkirakan menyebabkan kerugian sekitar Rp15 juta.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang, Sadono Irawan, mengungkapkan, "Beberapa hari ini angin kencang terjadi, kemarin sore dilaporkan ada kejadian rumah yang atapnya tersapu angin kencang di Desa Mendalanwangi, Kecamatan Wagir dengan kerugian sekitar 15 juta."

Sadono juga menjelaskan upaya mitigasi yang telah dilakukan oleh pihak terkait, termasuk BPBD dan Dinas Pekerjaan Umum (PU) Bina Marga.

"Diantaranya monitoring dan penataan pohon yang ada di jalan kelas kabupaten, provinsi, dan nasional," ujarnya.

Lebih lanjut, Sadono menyatakan, "Seminggu lalu, kita bekerjasama dengan balai pu nasional melakukan pemotongan pohon yang sudah mati dan membahayakan di sepanjang jalan Panji, Kepanjen."

Tindakan pencegahan yang dilakukan oleh pemerintah setempat menunjukkan keseriusan dalam menghadapi ancaman bencana alam, terutama saat ini, di mana wilayah Malang Raya sering kali terpapar cuaca ekstrem.

Diharapkan langkah-langkah tersebut dapat membantu mengurangi kerugian yang disebabkan oleh bencana alam di masa mendatang.

Untuk menghadapi situasi darurat seperti ini, masyarakat diimbau untuk selalu memperhatikan kondisi cuaca yang berpotensi ekstrem, serta melakukan langkah-langkah persiapan darurat, seperti:

Halaman:

Editor: Amalia Citra Novianantya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah