Suka Mie Pedas? Rekomendasi Kedai Hits Lengkap Banyak Level yang Ada di Malang

- 3 Juni 2024, 11:30 WIB
Rekomendasi kedai mie pedas hits di Kota Malang
Rekomendasi kedai mie pedas hits di Kota Malang /MalangTerkini.com/Ratna Dwi Mayasari/

MalangTerkini.com – Kota Malang yang terkenal dengan kulinernya yang beragam, kini semakin semarak dengan hadirnya mie pedas yang nikmat. Kuliner yang satu ini telah menjadi tren digemari banyak kalangan, mulai dari anak muda hingga orang dewasa.

Berbagai toko dan tempat makan di Malang berlomba-lomba menghadirkan aneka mie pedas dengan cita rasa autentik. Setiap tempat memiliki resep rahasianya masing-masing yang membuat pengalaman mencicipi rasa pedas semakin menarik. Bumbu tradisional dipadukan dengan cabai lokal menciptakan sajian mie yang kaya rasa.

Mie Pedas di Kota Malang mengutamakan kualitas bahan yang digunakan, mulai dari mie buatan sendiri, menggunakan sayuran segar, dan daging pilihan, semuanya disiapkan dengan cermat untuk memberikan kualitas terbaik kepada pelanggan. Hal ini menjadikan makanan yang satu ini bukan hanya sekedar hidangan tapi juga mahakarya kuliner yang menggugah selera.

Baca Juga: 4 Wisata Kuliner Mie Pedas untuk Rayakan Natal dan Tahun Baru di Malang: Ada Mie Setan hingga T-Rex Noodles

Popularitas mie pedas di Malang juga didorong oleh kreativitas para pengusaha kuliner dalam menyajikannya. Beberapa toko menawarkan tingkat kepedasan yang dapat disesuaikan dengan selera pelanggan, sementara toko lainnya menambahkan topping menarik seperti bakso, sosis, dan telur.

Hal ini membuat mie pedas Malang semakin digemari dan terus berkembang menjadi ikon kuliner yang patut dicoba ketika berkunjung ke kota ini.

Rekomendasi Tempat Kuliner Mie Pedas di Malang

1. Mie Gacoan

Mie Gacoan mempunyai beberapa cabang di Malang, salah satu toko yang bisa anda kunjungi terletak di Ruko Kendalsari Barat nomor 2 daerah Tulusrejo, Kecamatan Lowokwaru kota Malang.

Kedai ini buka setiap hari, menawarkan menu makanan dan minuman yang bervariasi menu utamanya mie pedas dengan banyak variasi, mie setan, dan mie bidadari dengan tingkat kepedasan yang berbeda-beda. Tempat ini juga menawarkan berbagai hidangan dim sum seperti pangsit goreng, udang keju, dan lain-lain.

2. Mie T-Rex

Restoran ini mempunyai ide yang sama dengan nama restorannya, yaitu T-Rex Noodles yang memuat tulisan T-Rex atau Tyrannosaurus merupakan hewan purba dari zaman prasejarah. Ketika datang ke restoran ini, akan merasa seperti berada di zaman prasejarah karena dikelilingi oleh dinosaurus. Ada juga fasilitas lain yang bisa di nikmati seperti bioskop terbuka dengan minimal pembelian makanan atau minuman Rp25.000.

Halaman:

Editor: Ratna Dwi Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah