Rekomendasi Rujak Cingur Terenak di Kota Malang, Dijamin Bikin Nagih

- 14 November 2023, 20:09 WIB
Deretan warung rujak Cingur paling enak di Kota Malang.
Deretan warung rujak Cingur paling enak di Kota Malang. /YouTube MakanLagi/

MalangTerkini.com – Pecinta rujak cingur jika berada di kota Malang pasti juga memburu kuliner yang satu ini untuk memanjakan lidah.

Tak akan lengkap jika tak menyicipi rujak cingur terenak yang ada di kota Malang, lengkap dengan irisan cingur yang tebal dan rasa pedas yang menggugah selera.

Rujak Cingur sebenarnya berasal dari kota Surabaya, namun di Malang masakan yang satu ini sudah begitu banyak penggemarnya. Sehingga penjualnya pun sudah tersebar di berbagai tempat.

Ciri Khas Rujak Cingur

Kata cingur diambil dari Bahasa Jawa yang berarti mulut, merujuk pada irisan moncong atau mulut sapi yang direbus kemudian dicampur dalam hidangan yang disebut rujak.

Bumbu Rujak Cingur kota Malang biasanya terbuat dari campuran terasi, gula merah, cabai rawit, garam, kacang tanah, bawang goreng dan kadang pisang klutuk.

Isian rujak cingur biasanya berupa irisan mangga, timun kedondong, tauge, kangkung, kacang panjang, lontong, cingur, tahu dan tempe.

Rekomendasi Warung Rujak Cingur di Kota Malang

1. Rujak Cingur Mentawai

Meski sudah muncul sejak tahun 1969, rujak cingur dan Es kolak Mentawai masih sangat populer di kota Malang.

Sajiannya dilengkapi dengan daging cingur yang empuk, ditemani potongan mangga muda, bengkuang, tempe, tahu, sayur mayur dan dipadukan dengan bumbu petis yang cenderung manis dan asin.

Selain rujak cingur, juga bisa memesan kolak dan masih banyak oleh-oleh khas Malang. Tempat ini beralamat di Jalan Mentawai nomor 56 daerah Kecamatan Klojen dan buka mulai 08.00 WIB hingga 15.00 WIB.

Halaman:

Editor: Ratna Dwi Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah