Untuk Suguhan Arisan hingga Hajatan! Ini 5 Tempat Beli Roti Berbagai Varian di Malang

- 10 Juni 2024, 15:10 WIB
Rekomendasi tempat beli roti di Malang.
Rekomendasi tempat beli roti di Malang. /Instagram/@omarikitchen/

MalangTerkini.com - Roti menjadi salah satu suguhan yang kerap ditemui di acara arisan hingga hajatan. Makanan yang memiliki banyak varian manis dan asin ini juga tersedia di beberapa bakery di Malang. Selain bisa menerima pesanan dalam jumlah banyak, sederet bakery tersebut juga melayani pembelian secara dadakan di outlet masing-masing.

Sejumlah oultet yang tersebar di beberapa titik di Kota Malang tersebut menyediakan roti dalam berbagai bentuk, warna, dan rasa. Sehingga pembeli hanya perlu memilih sesuai selera.

Harganya pun cukup terjangkau yakni mulai Rp2.000, masyarakat Malang sudah bisa mendapatkan 1 pcs makanan favorit banyak orang ini. Berikut 5 tempat membeli roti berbagai varian rasa yang ada di Malang.

1. Kampoeng Roti

Lokasi pertama adalah brand yang kabarnya telah berdiri sejak tahun 2012. Telah memiliki cabang di beberapa kota seperti Malang, Surabaya, dan Bekasi, di sini juga bisa ditemukan Cupcake, cake, Kue Kering, hingga Macaroon.

Dibanderol dengan harga mulai Rp3.200, pengunjung bisa memilih di antara varian Roti Cuplis Melon, Coklat Vanilla, Rendang Nusantara, Blankon Blueberry, Selai Pisang, Keju Gembul, Oreo Muda Mudi, Sosis Mantul, Pizza Kampoeng, sampai Monster Coklat. Kampoeng Roti bisa ditemukan di Jl. Kawi no.10 dan Jl. M.T. Haryono no. 7 dengan jam buka pukul 06.00-22.00 WIB.

2. Dea Bakery

Dea Bakery juga menjadi salah satu brand yang bisa menjadi pilihan masyarakat di berbagai daerah karena outletnya telah tersebar di beberapa pulau mulai Jawa, Sumatera, sampai Kalimantan.

Uniknya, tempat ini menawarkan jasa custom tulisan acara di bagian kardus jika digunakan untuk hajatan. Acara seperti pernikahan, wisuda, hingga tasyakuran bisa dituliskan di bagian atas kardus. Sehingga pemilik hajat tak perlu lagi menempel sticker keterangan acara.

Beberapa jenis produk yang bisa dipilih untuk acara hajatan adalah Kepang Tiga Rasa dengan harga Rp8.500, Pisang Coklat Keju seharga Rp10.500, atau Kepang Sosis. Selain itu, pembeli juga bisa memesan paket snack box isi 2 seharga Rp14.000 atau isi 3 yang dibanderol Rp17.000.

Buka setiap hari mulai jam 06.30-20.00 WIB, outlet Dea Bakery bisa ditemukan di Dinoyo, Kawi, Sawojajar, Bandulan, SPBU Panji Suroso, Sukun, Pakis, Singosari, dan Batu.

Halaman:

Editor: Nur Aini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah