Ingin Nasi Goreng Khas? Kunjungi Tempat Kuliner di Kota Malang yang Lezat dan Porsi Besar

20 Mei 2024, 08:07 WIB
Rekomendasi tempat kuliner nasi goreng khas Malang yang lezat dan berporsi besar. /Instagram/nasgorjumbopakdji_mlgofficial/

MalangTerkini.com - Kota Malang memang surganya kuliner, termasuk gudangnya nasi goreng khas bisa di temukan di kota ini. Ada banyak restoran dan kedai yang menawarkan berbagai macam varian nasi goreng.

Nasi goreng merupakan masakan khas Indonesia yang sudah menjadi sajian mendunia, apalagi yang ada di kota Malang memiliki khas tersendiri. Masakan yang sederhana namun mempunyai rasa yang sangat nikmat sehingga banyak dijual orang.

Jika sedang berlibur ke kota Malang, jangan lupa untuk mencoba lezatnya nasi goreng Malang. Ada beberapa tempat makan terkenal yang menu utamanya adalah nasi goreng. Rasa nasi goreng yang disajikan juga sangat unik dan mampu memanjakan lidah.

Baca Juga: Apakah Nasi Goreng Berasal dari Jawa? Rekomendasi Kuliner di Malang Ada NGM, Pak Dji hingga Gandrung

Tempat Makan Nasi Goreng Terenak di Malang

1. Nasi Goreng Malang

Kedai ini menawarkan nasi goreng (nasgor) dengan aneka macam rasa, ada nasgor ayam, nasgor hongkong, dan nasgor khas Malang. Nasgor khas Malang ini memiliki fisik berwarna merah saos dan bercita rasa sangat lezat, sangat cocok untuk disantap di segala suasana baik pagi hingga malam hari.

Tempat untuk dapat menikmatinya dapat merapat ke Jalan Danau Toba Blok C nomor 3 Kompleks Ruko Sawojajar Kota Malang. Selain ke kedainya langsung, dapat pula dipesan melalui aplikasi toko hijau maupun toko oren, ada semua di sana.

2. Nasgor Pak Dji

Di gerai ini akan mendapatkan makanan biasa namun seperti memesan makanan dalam jumlah besar. anyak menu yang ditawarkan di Nasgor Pak Dji, mulai dari mawut, nasi goreng, mie goreng atau saus, capcay, fuyunghai hingga ayam goreng.

Dari segi harga, toko ini mematok harga yang bisa dibilang cukup tinggi. Untuk nasi gorengnya saja harus merogoh kocek hingga Rp25.000.

3. Sego Goreng Areng

Sesuai dengan namanya, disini menyajikan nasi goreng yang dimasak dengan arang sebagai menu utamanya. Di gerai ini juga bisa memesan berbagai variasi nasi goreng, mulai dari asin hingga manis, mawut, hingga porsi spesial untuk pelajar.

Jika dirasa menu nasi dan mie belum cukup, juga bisa memesan menu lainnya seperti telur dadar, telur goreng, ampela hati bahkan krengsengan. Tempatnya berada di Jalan Panglima Sudirman, sekitar 200 meter saja dari pintu gerbang baru dari Stasiun Kereta Api Kota Baru.

4. Nasi Goreng Pak Gani

Tempat ini berlokasi di seberang Pondok Pesantren Al-Hikam, restoran nasi goreng ini tak pernah sepi. Seporsi nasi goreng di sini hanya Rp12.000 saja.

Nasi goreng unik disini porsinya banyak sekali hingga dijuluki “nasi goreng gunung” karena nasinya bertumpuk tinggi dalam satu piring.

5. Sego Goreng Resek

Kedai ini berada di Jalan Brigjend. Katamso, Kasin, Kecamatan Klojen, Kota Malang. Meski namanya Nasi Goreng Resek atau Tempat Sampah, namun kedai nasi goreng ini tetap ramai setiap harinya. Dinamai resek karena porsinya cukup besar.

Selain melegenda karena berdiri pada tahun 1959, Nasi Goreng ini terkenal karena harganya masih cukup murah, mulai dari Rp10.000 saja.

Itulah rekomendasi tempat kuliner nasi goreng khas Malang yang lezat dan berporsi besar.***

Editor: Ratna Dwi Mayasari

Tags

Terkini

Terpopuler