Masih Dibuka! Segera Daftar Lomba Cipta Rasa Khas Kota Malang yang Hadirkan Belinda MCI 11 sebagai Juri

- 15 April 2024, 20:10 WIB
Lomba Cipta Rasa Khas Kota Malang bakal dijuri langsung oleh Belinda MCI 11.
Lomba Cipta Rasa Khas Kota Malang bakal dijuri langsung oleh Belinda MCI 11. /Instagram/@belinda.mci11/

MalangTerkini.com - Masih dalam rangka peringatan ulang tahun Kota Malang yang ke-110, Pemerintah Kota Malang menggelar Lomba Cipta Rasa.

Dalam Lomba Cipta Rasa Khas Kota Malang untuk Nusantara dan Dunia tersebut, pemkot bakal menghadirkan Belinda MCI 11 sebagai salah satu juri.

Selain Belinda juara MCI 11, 4 profesional yang berkecimpung dalam dunia kuliner juga ditunjuk sebagai juri.

Tampak Pamungkas Suparmo, A.md Par Ketua Indonesian Chef Assosiation Malang dan Prof. Dr. Rina Rifqie Mariana, M.P selaku Dosen Boga UM juga menjadi juri.

Sedangkan juri dari pihak pemerintah adalah Meifta Eti Winindar, S.ST, M.M dan Nia Irawati, A.Md sebagai perwakilan Dinas Kesehatan serta Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian.

Gambaran lomba

Seperti judulnya, lomba ini mengangkat tema Cipta Rasa Khas Kota Malang untuk Nusantara dan Dunia yang digelar secara gratis.

Nantinya para peserta akan mengolah beberapa bahan yang telah ditentukan yakni Tempe Dele/Tempe Kacang, Ikan Nila, dan Bunga Telang.

Tahapan dan jadwal lomba

Dimulai dari pendaftaran, peserta bisa mendaftar melalui link ini hingga Sabtu, 20 April 2024 jam 08.00 WIB.

Setelah berhasil mendaftar, akan diadakan technical meeting di Ruang Sidang Balaikota Malang pada hari yang sama pukul 10.00 WIB.

Halaman:

Editor: Rima Puspitasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah