Libur Lebaran 2024 Anak Sekolah di Malang Kapan? Ini Menurut Kalender Pendidikan Jawa Timur

- 12 Maret 2024, 11:11 WIB
Ilustrasi. Jadwal libur lebaran 2024 untuk anak sekolah di kota Malang menurut kalender pendidikan Provinsi Jawa Timur.
Ilustrasi. Jadwal libur lebaran 2024 untuk anak sekolah di kota Malang menurut kalender pendidikan Provinsi Jawa Timur. /pexels.com/pixabay/

MalangTerkini.com – Informasi libur lebaran tahun 2024 untuk anak sekolah di kota Malang sudah banyak dicari oleh para orang tua, untuk menentukan kapan mudik ataupun agenda liburan bersama keluarga.

Libur lebaran untuk anak sekolah di kota Malang pada tahun 2024 bisa dilihat melalui ketentuan Kalender Akademik yang dikeluarkan oleh Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur telah ditetapkan sejak semester 1 pada bulan Juli tahun lalu.

Libur lebaran yang dapat dinikmati anak sekolah di kota Malang setelah lebaran Hari Raya Idul Fitri, biasanya bertepatan dengan cuti bersama sehingga liburan akan dapat dinikmati seluruh keluarga.

Baca Juga: Hari Ini Libur Apa? Tanggal 12 Maret 2024 Jadi Puasa Pertama Menurut Ketetapan Pemerintah

Libur Lebaran Anak Sekolah

Berdasarkan Kalender Akademik yang dikeluarkan oleh Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur telah ditetapkan berapa hari efektif untuk kegiatan belajar mengajar selama satu tahun ajaran 2023/2024.

Dikutip dari Kalender Akademik resmi dari Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur dijelaskan bahwa pada semester 1 atau semester ganjil terdapat 130 hari efektif belajar mengajar dan pada semester genap ada 123 hari yang digunakan untuk kegiatan belajar mengajar di sekolah.

Dari hari efektif dan fakultatif itu terdapat beberapa hari libur karena hari besar ataupun libur umum. Libur hari besar termasuk libur Idul Fitri 1445 H dilanjutkan dengan libur sekitar hari raya selama 6 hari.

Sebelum ada libur lebaran, dalam Kalender Akademik terlihat pula libur awal puasa yaitu sejak puasa pertama sesuai dengan ketetapan yang ditentukan Pemerintah hingga 3 hari ke depan.

Dari kalender tersebut terlihat bahwa libur awal puasa dimulai setelah libur hari raya Nyepi yaitu mulai tanggal 12 Maret 2024 hingga tanggal 14 Maret 2024 kemudian sekolah akan masuk kembali pada tanggal 15 Maret 2024.

Halaman:

Editor: Ratna Dwi Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah