Ingin Bakso Jadi Hampers Lebaran? Ini Rekomendasi Tempat Menyediakan Oleh-oleh Unik untuk Idul Fitri di Malang

- 4 April 2024, 11:05 WIB
Bakso paket cocok untuk dijadikan rekomendasi hampers saat lebaran.
Bakso paket cocok untuk dijadikan rekomendasi hampers saat lebaran. /Instagram @baksodamasofficial/

MalangTerkini.com - Hampers berupa bakso paket dari Malang dapat dibagikan kepada orang atau kerabat sebagai rasa syukur atas kemenangan berpuasa satu bulan penuh.

Kebiasaan berbagi hampers tidak terlepas dari inovasi para pelaku bisnis termasuk yang menyediakan berbagai menu makanan khas kota Malang.

Banyak pedagang memanfaatkan momen ini untuk menarik pelanggan dengan desain keranjang belanja yang belum pernah ada sebelumnya.

Hampers makanan bukan sekedar roti dan kue kering saja. Selain puasa bersama atau bukber, saling memberi hantaran sepertinya juga menjadi tradisi Indonesia saat Ramadhan.

Biasanya hantaran tersebut berisi peralatan makan, kue, atau bahkan makanan ringan yang dibeli di pasar. Jika menginginkan sesuatu yang unik, berbeda dan tak kalah istimewa, cobalah menghadiahkan paket bakso daging ini kepada orang tersayang atau saudara.

Rekomendasi Bakso Paket untuk Hampers

1. Bakso Bang Disko

Kedai ini lebih dikenal dengan julukan pelopor bakso gepeng. Salah satunya hantaran diproduksi, yaitu menawarkan hantaran ramadhan dengan isian bakso campur untuk 4 sampai 5 porsi.

Menu ini meliputi variasi makanan khas dengan pentol dan berbagai aksesoris yang dibalut dalam wadah kardus dengan bertuliskan Selamat Hari Raya Idul Fitri. Harga untuk membeli hampers ini yaitu dibandrol harga Rp259.000.

2. Bakso Damas Malang

Berbeda dengan Bakso Bang Disko. Bakso ini hanya dikirim di wilayah Malang raya saja dengan waktu pengiriman satu hari untuk menjaga kesegaran produk saat sampai di konsumen.

Paket hantaran reguler bakso damas ini harganya Rp 270.000, sudah komplit termasuk dandang tutup kaca dan capit.

Halaman:

Editor: Ratna Dwi Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah