Profil 3 Pemeran Utama Drama Korea Goryeo Khitan War Mulai dari Kim Dong Jun hingga Ji Seung Hyun

- 11 November 2023, 19:07 WIB
Profil pemeran utama Korea Goryeo Khitan War
Profil pemeran utama Korea Goryeo Khitan War /instagram.com/kbsdrama/

Malang Terkini.com – Salah satu drama yang tengah ramai diperbincangkan adalah Korea Goryeo Khitan War. Dimana diadaptasi dari novel karya Gil Seung Soo yang kemudian ditulis oleh Lee Jung Woo.

Korea Goryeo Khitan War disutradarai oleh Jeon Woo Sung dan Kim Han Sol. Drama ini rilis perdana pada Sabtu, 11 November 2023 dan dijadwalkan tayang setiap hari Sabtu dan Minggu dengan total 32 episode.

Mengangkat cerita sejarah tentang usaha raja Goryeo memenangkan perang melawan Khitan, drama ini mempunyai genre action dengan tiga pemeran utama pria yaitu Choi Soo Jong, Kim Dong Jun dan Ji Seung Hyun.

Sosok ketiga tokoh utama tersebut mampu membuat banyak penonton tertarik dengan upaya yang mereka lakukan untuk menyelamatkan Goryeo dan bertarung melawan Khitan. Berikut profilnya.

1. Kim Dong Jun

Kim Dong Jun dalam drama ini berperan sebagai raja Hyeonjong yang berusia 19 tahun dengan karakteristik merupakan pria yang sangat toleransi untuk menyatukan segala orang di Goryeo agar bisa melawan Khitan.

Kim Dong Jun adalah salah satu member dari ZE:A ia lahir pada 11 Februari 1992. Sosoknya ini  telah menyelesaikan wajib militernya sejak 12 Juli 2021 hingga 11 januari 2023. Ia aktif dalam beberapa akun sosial media.

Sosoknya bisa ditemukan di Facebook dengan nama ZEA.DONGJUN lalu instagram dengan nama @super_d.j dan Twitter dengan nama akun @Official_KDJ. Sebagai salah satu idol, ia termasuk banyak tampil dalam berbagai drama.

Sosoknya ini sempat tampil di drama Girl K dengan peran Ko Young Min pada 2011. Lalu ia sering tampil dalam berbagai drama salah satunya Chief of Staff, Joseon Exorcist dan ini menjadi drama pertamanya setelah wamil.

2.  Choi Soo Jong

Choi Soo Jong dalam drama ini memerankan sosok Gang Gam Chan yang selalu memberikan pengarahan dan bimbingan kepada raja Hyeon Jong. Meskipun memiliki kesulitan karena baru menjabat, berkat bantuannya ia mampu melewati banyak rintangan.

Halaman:

Editor: Rima Puspitasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah