Razia Sering Dilakukan, Rambu Larangan Sudah Dipasang, Tapi Mobil Masih Parkir di Jalan Bandung

- 20 April 2024, 17:04 WIB
Pelanggaran parkir di Jalan Bandung, Malang.
Pelanggaran parkir di Jalan Bandung, Malang. /Instagram/@malangraya_info/

MalangTerkini.com - Beberapa mobil masih terpantau parkir di Jalan Bandung, Malang pada Sabtu, 20 April 2024 sekitar pukul 08.06 WIB.

Salah satu warga melaporkan kondisi Jalan Bandung di Sabtu pagi tersebut melalui sebuah video.

Dalam video tersebut terlihat dua mobil berwarna silver dan coklat parkir di sisi kiri dan mengambil sebagian ruas di jalan itu.

Video kiriman warga tersebut juga menunjukkan bahwa di jalan itu sudah ada rambu larangan parkir yang dipasang.

Unggahan Instagram @malangraya_info pada Sabtu, 20 April 2024 itu juga menyebut bahwa Dinas Perhubungan sudah sering melakukan razia di wilayah tersebut.

"Selain itu, petugas dari Dishub dan dinas terkait juga sering melakukan razia namun selalu saja banyak yang melanggar," keterangan unggahan @malangraya_info dikutip MalangTerkini.com dari Instagram @malangraya_info, Sabtu, 20 April 2024.

Akun informasi itu juga turut mempertanyakan pada para netizen terkait apa penyebab pelanggaran tersebut terus terjadi.

"Apa hukumannya kurang berat? Atau memang SDM-nya saja yang kurang taat peraturan? Atau salah siapa?" caption Instagram @malangraya_info.

Karena kondisi ini juga memberikan dampak bagi lalu lintas di wilayah tersebut.

Halaman:

Editor: Rima Puspitasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x