Rekomendasi Kuliner Korea Kaki Lima di Kota Malang, Dijamin Cita Rasa Original

- 15 Juni 2024, 09:15 WIB
Rekomendasi masakan Korea kaki lima di Malang
Rekomendasi masakan Korea kaki lima di Malang /Instagram @ harukimbap/

MalangTerkini.com - Masakan Korea di Malang semakin populer dan menjadi salah satu daya tarik tersendiri bagi para pecinta kuliner. Banyak restoran dan kafe bertema Korea bermunculan di berbagai sudut kota, menawarkan pengalaman kuliner yang autentik dan nikmat. Dengan cita rasa yang unik dan beragam, masakan Korea berhasil menarik perhatian masyarakat Malang.

Salah satu daya tarik masakan Korea di Malang adalah keaslian rasa yang ditawarkan. Banyak restoran yang memiliki chef lokal Korea atau menggunakan bahan impor untuk menjaga keaslian masakannya. Hal ini membuat penikmat kuliner serasa langsung berada di Korea tanpa harus keluar kota Malang.

Tak hanya restoran, banyak street food dan kafe bertema Korea juga ikut meramaikan dunia kuliner Malang. Dari tteokbokki, kimbap hingga bingsu semuanya tersedia dengan harga terjangkau. Hadirnya kuliner Korea dalam berbagai level, dari yang sederhana hingga yang mewah, semakin memudahkan semua kalangan.

Baca Juga: Rekomendasi Tempat Kuliner Tahu Telur di Malang Cocok untuk Menu Makan Malam Bersama Keluarga

Selain rasanya yang nikmat, ruangan dan dekorasi restoran Korea di Malang juga menjadi daya tarik tersendiri. Banyak restoran yang memiliki desain interior ala Korea modern dengan diiringi musik K-Pop. Pengalaman kuliner ini tidak hanya menggugah selera tetapi juga memberikan suasana kondusif bagi yang ingin bersantai dan menghabiskan waktu bersama teman atau keluarga.

Rekomendasi Kuliner Ala Korea Kaki Lima di Malang

1. Kimbap Haru

Terletak di Jalan Kalpataru, No. 40 Jatimulyo, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur 65151. Kios ini terkenal dengan kelezatan kimbap dan ramyun pedasnya yang menggugah selera. Selain itu, hotteok manis juga menjadi hidangan favorit wisatawan.

2. Seoul Bingsu

Terletak di Jalan Songgoriti Lowokwaru daerah kecamatan Lowokwaru. Tempat ini menjadi favorit para pecinta dessert khususnya bingsu, menawarkan pilihan es serut dengan beragam buah-buahan segar dan sirup manis, Seoul Bingsu adalah tempat yang ideal untuk bersantai dan menikmati hidangan penutup yang menyegarkan.

3. Seoulscent Korean Cafe

Cafe ini terletak di Jalan Bunga Mondaki 30, Jatimulyo, Kota Malang. Beberapa pilihan menu antara lain tteokbokki, jajangmyeon, ramyeon, miyeokguk, gimmari, dan masih banyak lagi. Disini juga bisa menikmati makanan bakar di sini dengan harga terjangkau Rp55.000 per porsi.

4. Kochi Seoul

Tempat berlokasi di Jalan Sekampung 6, Rampal Celaket daerah kecamatan Klojen, Kota Malang. Kochi Seoul ini merupakan jajanan kaki lima ala ala Korea dengan menunya cukup beragam. Salah satu menu favoritnya adalah Jeju Box yang terdiri dari kentang dan kue beras dengan bumbu pilihan. Menu lainnya adalah Cheese Buldak yang menyajikan ayam goreng renyah dengan saus ala Korea.

5. Teras Korea Malang

Kedai ini berada di Jalan Raya Tlogomas No.Kav. 1, Tlogomas, Kecamatan Lowokwaru. Teras Korea Malang menyajikan menu utama berupa daging panggang khas Korea yang bisa disajikan dengan nasi putih. Selain menu barbeque, ada juga menu lainnya seperti tteokbokki, rabokki, Coffel atau Croissant Waffle dengan berbagai macam topping.

Itulah beberapa rekomendasi kuliner ala Korea kaki lima di Kota Malang.***

Editor: Ratna Dwi Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah