Bisa untuk Teman, Anak, hingga Murid, Ini Ucapan Selamat Wisuda Anak SD, SMP, dan SMA

- 14 Juni 2024, 14:10 WIB
Ilustrasi: ucapan selamat wisuda anak SD, SMP, dan SMA.
Ilustrasi: ucapan selamat wisuda anak SD, SMP, dan SMA. /Pexels/RDNE Stock project/

Ucapan selamat wisuda untuk murid

1. Selamat wisuda anak ibu, kamu sudah berhasil menuntaskan belajar di SD ini. Ibu doakan di jenjang pendidikanmu berikutnya kamu bisa terus semangat dan bahkan meraih prestasi yang lebih tinggi.

2. Selamat wisuda ya, akhirnya 3 tahun menuntut ilmu di SMP ini sudah kamu selesaikan dengan baik. Jangan jadikan ini akhir dari perjalanan karena gerbang pendidikan selanjutnya sudah ada di depan mata. Tuntutlah ilmu di jenjang SMA dengan sungguh-sungguh ya.

3. Selamat wisuda ya, akhirnya menuntaskan masa wajib belajar. Apapun jurusan yang kamu pilih bertanggung jawablah, karena setiap pilihan membawa konsekuensi. Terbanglah menuju karir impianmu dan menjadi manusia bermanfaat untuk bangsa dan agama.

Beberapa kata dalam ucapan tersebut bisa dimodifikasi sesuai kebutuhan misalnya menambahkan selamat atas prestasinya selama di sekolah. Atau jika anak tersebut mengalami banyak masa sulit selama bersekolah juga bisa diapresiasi lebih atas ketahanannya menghadapi kesulitan.

Itulah kata-kata ucapan selamat wisuda anak SD, SMP, dan SMA yang bisa disampaikan kepada teman, anak, hingga murid. Kata-kata tersebut bisa disampaikan secara langsung ataupun tulisan saat memberikan kado atau buket. ***

Halaman:

Editor: Nur Aini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah